Payakumbuh, Retreat Rohani








23 - 24 April 2017 adalah hari yang menyenangkan bagi kami terutama juga bagi saya. Kami dari komisi Pemuda BNKP Anugerah Tabing mengadakan retreat rohani di Payakumbuh. Kami berangkat dari Tabing tepat jam 09.30 dengan bus Pariwisata. Kami dari komisi pemuda berjumlah 27 orang ditambah 5 pemateri dan beberapa keluarga dari pemateri yang juga ikut. Perjalanan dari Tabing ke Payakumbuh cukup menyenangkan, beberapa teman memainkan gitar lalu kami mengikuti lagu-lagu yang mereka nyanyikan. Perjalanan dari Tabing ke Payakumbuh memakan waktu kurang lebih 3 jam setengah. Kami sampai pada pukul 14.00 siang. Pembagian kamar dimulai dan saya mendapat kamar 5 di lantai 2 dengan 3 orang teman lainnya.
Setelah memberekan barang-barang dikamar, kami melanjutkan dengan makan siang (makanan yang kami bawa masing2 dari rumah). Ini sengaja untuk menekan biaya, maklum saja anggota komisi pemuda didominasi dengan anak-anak sekolah. Hanya beberapa yang kuliah dan telah bekerja. Kami makan bersama-sama di lorong penginapan. Oh iya, kami menginap di Balai Diklat Dinas Peternakan Kota Payakumbuh. Kami memilih disana karena biaya yang murah, suasana yang mendukung, ada aula kecil yang kami rasa sesuai dengan budget panitia.  Setelah makan saing, kami diberikan waktu beristirahat selama 1 jam. Saya menikmati setiap hal yang berlalu hari itu.

Jam 15.30 sore kami berkumpul di aula kecil, disanalah kegiatan kami akan berlangsung. Panitia sudah membagi kelompok bagi peserta dan saya mendapat kelompok HIJAU. Saya tidak ada masalah dengan pembagian kelompok, karena sepertinya panitia sudah mempertimbangkan segala sesuatunya. Materi dan Games berlangsung sangat cepat. Acara yang disusun juga menarik, sehingga kami tidak bosan dan mengantuk. Kami makan malam kira2 jam 8 malam. sebenarnya pada rencana awal, kami akan makan malam di pasar Payakumbuh yang terkenal dengan jajanan tradisional khas Payakumbuh dan juga terkenal dengan murah meriahnya. Namun hujan membatalkan semua rencana itu. Kami akhirnya makan di penginapan saja.

Makan malam selesai, dilanjutkan dengan games dan materi. Hasil akhir dari games dimenangkan oleh kelompok kami dnegan skor 700. Kelompok kami sangat kompak selama kegiatan berlangsung. Tepat jam 22.00 kami selesai acara dan langsung istirahat.

Jam 04.30, PJ yang bertugas membangunkan orang-orang langsung beraksi. Suara ketukan pintu yang keras membangunkan semua orang yang ada dalam kamar. Memang sangat cocok mereka ditugaskan sebagai PJ membangunkan orang. Kami semua bangun, dan berkumpul ke aula. Kami melakukan senam ringan lalu berlanjut dengan games di luar ruangan. Games seberapa panjang dan beberapa games diberikan pada kami, akhirnya kelompok kami masih unggul dalam permainan.

sarapan pagi berlangsung dengan tertib. Kami kembali disuguhkan dengan materi pembinaan dan games yang masih saja berlangsung. Pada akhirnya kelompok kami menjadi pemenangnya. Ada banyak hal yang saya pelajari, mulai dari kekeluargaan, persahabatan, sosialisasi, karakter setiap teman, dan masih banyak lagi.


Saya merasa sangat beruntung bias bergabung dengan mereka - dimana saya adalah pemuda dari Tanjung Basung. Selama 7 tahun sejak tahun 2009 saya bergabung dengan Komisi Pemuda Tabing. saya merasa banyak kesempatan diberikan pada saya. Kesempatan merasakan pengalaman-pengalaman yang baik. Saya berharap semua yang saya dapatkan selama ini bisa saya bagikan ketempat dimana saya akan berada nantinya. Saya juga ingin teman2  yang lain bisa merakan berbagai pengalaman yang menyenagkan dalam hidup mereka.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Doa dan Usaha Harus seimbang ya Dik!!

When you aren't priority with your partner

Apa makna Natal bagiku?